Kabaripost.com-

Bogor – Masyarakat kembali mendapatkan Bantuan Sosial Tunai (BST) dari pemerintah pusat yang disalurkan oleh pegawai pos giro yang diawasi langsung oleh lurah beserta jajarannya.

Penyaluran BST dilaksanakan di  halaman kantor kelurahan Cirimekar kecamatan Cibinong, Sabtu (17/04/21).

Lurah Ciri Mekar Muhammad Yusuf, S.E., M.M menyampaikan di depan awak media, penyaluran BST dilaksanakan oleh pos giro, pihak kelurahan hanya menyiapkan tempat karena penerima adalah bagian dari masyarakat Cirimekar.

“Jumlah Penerima BST tahap 3 dan 4 ini 1131 KPM dengan nilai bantuan 600 ribu per KPM. Jumlah ini belum ada perubahan dari bulan-bulan sebelumnya, nilainya masih sama”, ungkapnya

“Karena saat ini masih di masa pandemi covid-19, kita jadwalkan sesuai RW yang ada agar tidak terjadi kerumunan. Disini ada 7 RW dan 27 RT. Untuk RW 1 kita berikan kesempatan pada jam-jam pertama penyaluran dan seterusnya begitu dan Alhamdulillah pas sekitar jam 12.00 WIB sudah sangat berkurang jumlah penerima BST”, Ungkapnya lagi.

Terkait dengan masyarakat yang tidak masuk namanya sebagai penerima pada tahap ini sedangkan ada pada tahap sebelumnya, saya mendengar dari Pengurus RW dan RT, mereka sempat komplain namun setelah dijelaskan, masyarakat bisa memahaminya, ujarnya.

Kita berharap, semoga masyarakat yang telah menerima bantuan ini dapat dipergunakan sebaik-baiknya, dan masyarakat yang belum mendapatkan bantuan untuk bersabar dan semoga setelah proses perbaikan dan pembaharuan data mereka bisa juga mendapatkan bantuan, pungkasnya.

Reporter

Yulyanah

By admin