Bogor – Kabaripost

Menjelang persiapan acara deklarasi dan santunan yatim piatu, Aliansi Insan Pers Bogor Raya menggelar rapat evaluasi panitia, berlangsung di bebek joper Jumat (02/9/2022).

 

Rapat panitia pelaksana yang di ketuai oleh David Malau ini di hadiri oleh berbagai para wartawan dari berbagai media.

Selain itu, rapat membahas tentang isi acara serimonial diantaranya, menampilkan seni budaya, santunan dan dilanjutkan pengukuhan kepengurusan AIPBR Kabupaten Bogor yang di ketua Alif Simanjuntak.

Dikesempatan rapat itu, ketua panitia David Malau menyampaikan soal persiapan jajaran panitia untuk menyelenggarakan kegiatan deklarasi dan santunan.

Semangat jajaran panitia mendorong untuk tetap melaksanakan acara pada Rabu, 7 September 2022, rencana tempat gedung pertemuan Tegar Beriman. Rapat rutinitas ini untuk menyatukan persepsi rekan yang tergabung di AIPBR, ungkapnya.

Andre dewan pembina AIPBR menambahkan bahwa hajat ini adalah dari kita untuk kita dan niat kita mensukseskan acara deklarasi.

Tentu persiapan panitia harus sudah menyiapkan jadwal pelaksanaan deklarasi termasuk kebutuhan anggaran meski ada sedikit kendala namun dapat terkendali, AIPBR tetap Solid, katanya.

Dewan Penasehat AIPBR H, Riskan menerangkan, untuk melakukan sesuatu itu ibarat sapu lidi, kalau hanya satu batang tidak tentu tidak bisa, tetapi kalau banyak tentu sapunya bisa membersihkan kekurangan panitia, berat sama di pikul, ringan sama di jinjing.

Untuk itulah AIPBR harus mewujudkan persatuan untuk suatu kekuatan bersama. Apa lagi kita sebentar lagi akan dihadapi dengan tahun politik.

Secara organisasi kita harus mampu menunjukan profesional kita, karena jika kita bergabung di organisasi itu tidaklah segampang membalikkan tangan. “AIPBR jangan jumawa, jagalah marwah AIPBR dengan kemampuan yang di miliki, karena kita ber aktivitas di wilayah Tegar Beriman. Bila ada yang di sakit AIPBR, pasti semua merasakan”, imbuhnya.

Alif Simanjuntak Ketua umum AIPBR menyampaikan, bahwa AIPBR metupakan organisasi profesi meski kita merencanakan namun Tuhan jua yang menentukan, rapat ini meski demikian acara deklarasi dan santunan ini harus berjalan, panitia harus kompak, karena kita berangkat dari gerakan sosial sesuai dengan fungsi yakni kontrol sosial, edukasi dan penghiburan.

Media punya peran penting dalam pembangunan terutama bagi awak media yang beraktivitas di Tegar Beriman, imbuhnya.

Oleh karena itu, persiapan acara deklarasi dan santunan ini memang ber proses, namun harus ada out putnya, jelas Alif Simanjuntak ketua AIPBR, acara rapat gladi resik akan disampaikan denganm pemberitahuan dari panitia. Tampak acara rapat di tutup dengan.membagikan seragam dan kopiah AIPBR.

By admin